Polsek KSKP Panjang terima Kunjungan Kerja Kapolresta Bandar lampung

18/11/2022 18:15:00 WIB 201

Tribratanews.lampung.polri.go.id - Polda Lampung : Bandar lampung. Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto,.S.I.K., M.M.,  melaksanakan kunjungan kerja ke Polsek jajaran dan kali ini Kapolresta kunjungan ke Polsek KSKP Panjang, Jumat (18/11/2022).
Kedatangan Kapolresta bersama sejumlah Pejabat Utama di Polsek kemiling disambut oleh Kapolsek KSKP Panjang Iptu Delta Christoper Widodo,SI.K.  serta jajarannya lalu hadir juga perwakilan Ka Ksop Kelas 1 Panjang, Pelindo II Panjang, PT. Pertamina Panjang, PT. ISAB Pelabuhan Panjang, PT. Tunas Baru Lampung, Koperasi TKBM Pelabuhan Panjang.

Sebelum arahan Kapolresta, Kapolsek memberikan sambutan dan ucapan terima kasih kepada Kapolresta yang hadir di Polsek dan Selanjutnya Kapolsek menjelaskan kondisi wilayah dan kendala baik personil maupun sarana prasarana di Polsek KSKP Panjang untuk selanjutnya siap menerima arahan dari Kapolresta.

Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto dalam arahannya menekankan beberapa poin diantaranya mengingatkan kepada seluruh personil untuk peka dengan keadaan sekitar.

“selalu siap siaga dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayahnya termasuk jika nantinya pelabuhan Panjang dijadikan kembali pelabuhan penyebrangan seperti operasi ketupat kemarin, dan walaupun kegiatan tersebut dadakan tetapi karena kesiapan kita dan kerjasama semua pihak yang ada di pelabuhan kegiatan tersebut bisa berjalan lancar dan aman serta mendapat apresiasi dari pemerintah pusat” 
Kemudian kapolresta Juga mengajak seluruh personil untuk peka terhadap kondisi sekitar dengan tidak bergaya hidup Hedonis baik personil maupun keluarga, Terus Tingkatkan Sinergitas antara Polsek, dengan stackolder yang ada di Kawasan Pelabuhan sehingga jika aparatur saling bersinergi tentu diwilayahnya semua masalah bisa diselesaikan bersama-sama.

Kemudian memasuki Masa Pemilu semua personil harus mengerti aturan-aturan dalam pemilu dan bisa menjaga diri untuk tidak bermain dalam politik praktis.

Kapolresta juga menekankan, agar personel selalu responsif terhadap setiap ada pengaduan dari masyarakat, serta hindari pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri maupun institusi.

“Kepada seluruh personel agar diatensi perintah dan arahan pimpinan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri," tambahnya.

dan terakhir pesan Kapolresta Bandar Lampung kepada seluruh personel agar menjaga marwah institusi Polri dengan bekerja sesuai tupoksi dan hindari adanya pelanggaran. Jaga solidaritas internal dengan menjaga kekompakan antar sesama anggota. Kemudian, jaga kesehatan dan laksanakan tugas dengan ikhlas, serta berikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik, Tutup Kapolresta yang diakhiri dengan foto bersama.

Share this post