Bandar Lampung – Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K., mengajak seluruh warga masyarakat untuk turut mensukseskan pemilihan calon Wali Kotadan Wakil Wali Kota Bandar Lampung yang saat ini masih dalam tahap kampanye.
Seruan ini disampaikan oleh orang nomor satu dilingkungan Polresta Bandar Lampung saat melaksanakan program serap aspirasi masyarakat bertajuk "Jumat Curhat" yang digelar di Sebuah pelataran parkir, Jalan Hayam Wuruk, Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung, Jumat (1/11/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol Abdul Waras, menghimbau masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya proses Pilkada.
"Kami meminta seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga situasi yang aman, damai, dan kondusif, sehingga tahapan pemilihan ini dapat berjalan dengan lancar," ujarnya.
Selain itu, Kapolresta juga mengingatkan masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh berbagai informasi hoaks yang beredar di media sosial.
"Jangan sampai ada yang terprovokasi oleh informasi yang tidak jelas kebenarannya. Tetaplah berpikir kritis dan selektif dalam menerima berita, agar situasi tetap harmonis," tambahnya.
Tak hanya itu, Kombes Pol Abdul Waras mengajak masyarakat agar tetap menjaga kerukunan dan persatuan, meskipun terdapat perbedaan pilihan politik.
"Perbedaan pilihan adalah hal yang wajar dalam demokrasi. Jangan sampai hal ini membuat kita terpecah belah. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat," pungkasnya.
Program "Jumat Curhat" yang diinisiasi oleh Polresta Bandar Lampung ini menjadi wadah komunikasi antara polisi dan masyarakat untuk menyerap aspirasi, menyampaikan informasi, dan memperkuat sinergi dalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif selama berlangsungnya Pilkada di Kota Bandar Lampung.(*)