Syukuran Gedung Baru SPKT, Kapolresta Bandar Lampung Santuni Anak Yatim Piatu

13/10/2023 16:42:00 WIB 74

Tribratanews.lampung.polri.go.id - Polda Lampung : Bandar Lampung - Kepolisian Resor Kota Bandar Lampung menggelar acara syukuran gedung baru Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), pada Jumat (13/10/2023) siang.

Selain menggelar kegiatan syukuran, dalam momentum ini, Polresta Bandar Lampung mengundang anak anak yatim piatu dari Panti Asuhan dari Rumah Yatim Ar Rohman untuk berdoa bersama.

Hadir dalam kegiatan ini, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K., M.M., didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Kota Bandar Lampung Ny. Ayu Ino Harianto, Para Pejabat Utama Polresta Bandar Lampung, Para Kapolsek, Pengurus Bhayangkari.

Kegiatan syukuran ini digelar di Aula Wira Satya yang berada di lantai 4 Gedung SPKT Polresta Bandar Lampung.

"Acara ini digelar sebagai wujud syukur kepada Allah SWT, dengan harapan di tempat yang baru ini, menambah semangat baru, untuk bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat" ujar Kombes Pol Ino Harianto.

Dalam kegiatan ini, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto memberi nama ruang aula yang terletak di lantai 4 gedung tersebut dengan nama Wira Satya.

Gedung SPKT baru Polresta Bandar Lampung ini terletak di bagian depan sebelah kanan gedung utama Polresta Bandar Lampung.

Gedung dengan 4 lantai ini, memiliki beberapa fasilitas pelayanan Kepolisian seperti Pelaporan/pengaduan masyarakat, Pelayanan Perpanjangan SIM, Penerbitan SKCK dan pelayanan sidik jari.

Setelah melakukan doa bersama yang dipimpin oleh Ust Mahmud, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kota Bandar Lampung Ny. Ayu Ino Harianto memberikan santunan kepada anak anak yatim piatu

Share this post